Kerjasama Perguruan Tinggi

Business contract photo created by pressfoto – www.freepik.com

Perguruan Tinggi di wilayah cikarang sudah melakukan kerjasama untuk meningkatkan kualitas antar perguruan tinggi. selain itu juga bertujuan untuk kegiatan MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka). Politeknik takumi juga ikut serta dalam kerjasama dengan perguruan tinggi lain di wilayah Cikarang. tidak hanya itu Politeknik Takumi juga bekerjasama dengan berbagai perusahaan untuk mendukung kegiatan magang dan ketersediaan lapangan pekerjaan di industri.

Dalam hal memenuhi kebutuhan mahasiswa, Politeknik Takumi akan memastikan tampat pemagangan mahasiswa sesuai dengan minat dan bakat mahasiswa itu sendiri. selain itu juga Politeknik Takumi akan memastikan ketersediaan lapangan kerja sesuai dengan keahlian mahasiswa tersebut saat menyelesaikan perkuliahan.

Program studi di Politeknik Takumi juga di pilih untuk memenuhi kebutuhan Industri yang diproyeksikan 10-20 tahun kedepan akan sangat dibutuhkan. antara lain Bisnis digital, Teknologi Informasi, Bahasa Jepang dan Mekatronika. Program Studi ini juga sangat dibutuhkan bukan hanya di Indonesia bahkan di Jepang. Politeknik Takumi sangat mengutamakan kualitas mahasiswa untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja di Jepang. Kurikulumnya juga menyesuaikan standar yang dibutuhkan di dunia Industri baik di Indonesia maupun di Jepang.

Kerjasama Perguruan Tinggi

Politeknik Takumi Bekerjasama dengan beberapa Perguruan Tinggi di cikarang untuk memfasilitasi kegiatan MBKM dan penelitian. mahasiswa Politeknik Takumi nantinya akan bisa mendapatkan perkuliahan bukan hanya di kampus Takumi saja melainkan juga bisa melaksanakan perkuliahan di kampus yang bekerjasama dengan politekni Takumi. Politeknik Takumi juga terus mengembangkan kerjasamanya baik di perguruan tinggi indonesia maupun di Jepang. dengan kata lain nantinya mahasiswa Politeknik Takumi akan bisa melaksanakan MBKM bukan hanya di indonesia tapi juga di negara-negara lainnya.

Kerjasama Perusahaan

Selain bekerjasama dengan perguruan tinggi lain, Politeknik Takumi juga bekerjasama dengan perusahaan di Cikarang untuk memfasilitasi mahasiswa dalam hal pemagangan dan ketersediaan lapangan pekerjaan. salah satu kerjasama yang dilakukan yaitu antara Politeknik Takumi dengan PT Minori. PT Minori merupaka slaah satu perusahaan di bidang penyaluran tenaga kerja ke Jepang. dalam kerjasama ini Politeknik Takumi akan mendapatkan fasilitas untuk mahasiswa yang ingin magang ke jepang ataupun bekerja disana. ini sangat bermanfaat untuk mahasiswa yang punya keinginan magang atau bekerja di Jepang.