Kolaborasi Pendidikan antara Politeknik Takumi dan SMK SMART

Kolaborasi pendidikan dilaksanakan oleh Politeknik Takumi antar institusi dengan tujuan untuk meningkatkan realisasi kerjasama. Oleh karena itu, pada tanggal 13 Desember 2023, Politeknik Takumi melakukan penandatanganan MoU dengan SMK SMART, bertempat di SMK SMART Cikarang Selatan. Perjanjian kerjasama ditandatangani oleh Bapak Imam Wahyudi, S.Pd., selaku kepala sekolah SMK SMART dan Bapak Felix Wuryo Handono, M.Kom sebagai Direktur Politeknik Takumi. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wadir 1 Politeknik Takumi yaitu Ibu R. Thiky Adelina, P. M.Pd yang didampingi oleh Ibu Aldilah Alifany D. M.Pd dari bagian kerjasama. Penandatanganan kerjasama ini juga disaksikan oleh perwakilan Guru dan siswa kelas XII SMK SMART.

Setelah kegiatan penandatanganan MoU dilaksanakan kegiatan sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) oleh Politeknik Takumi, sebagai pendidikan tinggi vokasi yang memberikan kesempatan untuk melanjutkan studi. Pada sosialisasi tersebut, Ibu Thiky memberikan motivasi kepada siswa kelas XII tentang pentingnya peningkatan kompetensi untuk mencapai cita-cita. Sementara itu, Prodi Mekatronika juga berkesempatan melaksanakan kegiatan Trial Class mengenai produk smart home berbasis Arduino. Kegiatan Trial Class tersebut diberikan kepada siswa kelas X dan XII jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ). Kegiatan Trial Class juga dilakukan secara langsung melalui praktik simulasi di Lab. Komputer. Pelaksanaan Sosialisasi dan Trial Class merupakan bentuk kolaborasi pendidikan sebagai realisasi kerjasama dengan SMK SMART.

Siswa SMK SMART sangat antusias mengikuti kegiatan sosialisasi PMB dan Trial Class Mekatronika, hal ini terbukti dengan adanya interaksi dua arah melalui sesi tanya jawab dan diskusi. Pada saat sosialisasi PMB, para siswa banyak bertanya tentang peluang kerja di Jepang setelah mereka lulus kuliah. Sementara itu, pada sesi kegiatan Trial Class para peserta bersemangat dalam melakukan praktik simulasi. Mereka juga antusias untuk meningkatkan kompetensi melalui pelatihan dan ingin melanjutkan studi. Ibu Wahyu Nur Hidayati S.Sos dari bagian kesiswaan, berharap kolaborasi pendidikan dengan Politeknik Takumi dapat terus berlanjut.